Bimtek Penyusunan prosedur operasional baku (POB) pelaksanaan 8 BKP MBKM – PKKM UWKS 2022
Pedoman Operasional Baku (POB) dari setiap prodi harus selaras dengan kebijakan universitas yang akan membuat pelaksanaan MBKM semakin lancar dan sesuai dengan peningkatan kemampuan mahasiswa pada prodi masing masing. Kebijakan universitas sudah mendukung terlaksananya kegiatan MBKM, tetapi belum semua pihak yang terlibat terutama prodi memiliki POB sehingga masih terdapat kesulitan dalam pelaksanaannya, terutama sosialisasi dri POB tersebut ke mahasiswa sebagai objek dalam kegiatan MBKM. Untuk mengatasi masalah tersebut maka Universitas Wijaya Kusuma Surabaya melalui program kompetisi kampus merdeka 2022 mengadakan Bimbingan Teknis Penyusunan prosedur operasional baku (POB) pelaksanaan 8 BKP MBKM. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada 28 September 2022 dengan narasumber Dr. Ir. Dwi Haryanta, MS.
Tujuan penyelenggaraan Bimtek Penyusunan POB pelaksanaan Mata Kuliah MBKM ini mengarahkan pembuatan POB dari seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan MBKM dan juga proses untuk sosialisasi sehingga secara menyeluruh diketahui oleh pihak yang terlibat, terutama mahasiswa di lingkungan UWKS.