Lokakarya Penyempurnaan Buku Standar MBKM SPMI – PKKM UWKS 2022
Sistem penjaminan mutu internal (SPMI) sebagai salah satu sub sistem dari Sistem penjaminan mutu (SPM) Dikti, yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan tinggi secara sistemik dan berkelanjutan melalui siklus Penetapan Pelaksanaan Evaluasi Pengendalian Peningkatan (PPEPP) Standar Dikti. Selain itu SPMI merupakan salah satu alat untuk mewujudkan visi dan misi perguruan tinggi (PT), serta untuk memenuhi kebutuhan stakeholders melalui penyelenggaraan tridharma PT.
Pelaksanaan SPMI di lingkungan UWKS telah berjalan sejak tahun 2016 di bawah kendali Badan Penjaminan Mutu (BPM) untuk tingkat institusi dan Unit Penjaminan Mutu (UPM) di tingkat fakultas. Sesuai dengan siklus PPEPP, kebijakan tentang proses penjaminan mutu telah ditetapkan di dalam dokumen kebijakan mutu, manual mutu dan standar dan formulir institusi sampai tingkat fakultas yang digunakan sebagai acuan pelaksanaan tridharma PT baik di tingkat program studi, fakultas dan institusi agar dapat berjalan sesuai dengan visi, misi dan tujuan institusi. Namun dokumen mutu tersebut masih perlu penyesuaian terutama dengan adanya perkembangan terbaru tentang kebijakan akreditasi program studi yang dilaksanakan oleh lembaga akreditasi mandiri (LAM) dan juga kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
Untuk menyempurnakan dokumen mutu terutama standar merdeka belajar dan standar kampus merdeka, maka melalui Hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) 2022, UWKS melaksanakan kegiatan Lokakarya Penyempurnaan Buku SPMI Standar Merdeka Belajar dan Standar Kampus Merdeka yang dilaksanakan mulai tanggal 07 September 2022 pukul 09.00 WIB dengan Narasumber Prof. Dr. Tatik Suryani, Psi., MM.
Tujuan penyelenggaraan lokakarya adalah menyusun standar Merdeka Belajar yang terdiri dari 9 sub standar dan standar Kampus Merdeka yang terdiri dari 2 substandar. Kegiatan penyusunan dilakukan terhadap setiap butir indikator pada masing-masing standar. Selanjutnya untuk output atau luaran dari kegiatan adalah tersusunnya Standar Merdeka Belajar dan Standar Kampus Merdeka yang disesuaikan dengan perkembangan terkini.